Setiap negara di dunia pasti memiliki batas wilayahnya masing-masing termasuk batas lautnya.
Nah pada artikel kali ini, kita akan mempelajari tentang batas laut Indonesia.
Seperti yang kita ketahui bersama, Indonesia merupakan negara yang memiliki wilayah laut terbesar ke-2 di dunia.
Berdasarkan Konvensi Hukum Laut Internasional tahun 1982 batas laut Indonesia terbagi menjadi 3 wilayah yaitu:
1. Batas Teritorial
Batas teritorial atau laut teritorial adalah batas yang ditaraik dari sebuah garis dengan jarak 12 mil ke arah lautan bebas.
Sedangkan untuk laut yang berada di dalam garis dasar disebut dengan laut pedalaman.
Garis dasar merupakan garis khayal yang menghubungkan titik-tiitk dari ujung pulau terluar.
2. Batas Landas Kontinen (Continental Shelf)
Batas landas kontien merupakan dasar lautan jika dilihat dari segi benua atau kontinen.
Batas ini merupakan wilayah laut dangkal yang memiliki kedalaman tidak lebih dari 150 meter.
Negara yang berada dalam landas kontinen tersebut berhak atas sumber daya alam yang terdapat di dalam wilayah tersebut.
Untuk batas kontinen di Indonesia yaitu pulau-pulau yang berada di sebelah barat Indonesia teletak pada landas kontinen Asia, sedangkan pulau yang terletak di sebelah timur terletak pada landasa kontinen Australia.
3. Batas Zona Ekonomu Eksklusif (ZEE)
Batas Zona Ekonomi Eksklusif merupakan batas wilayah yang diambil sejauhh 200 mil dari garis dasar ke arah laut bebas.
ZEE ditetapkan berdasarkan UU no. 5 tahun 1983 dam UU no. 17 tahun 1985.
Kewenangan negara di wilayah ZEE adalah dalam memanfaatkan sumber daya alam, baik di laut ataupun di bawah dasar laut.
Negara bersangkutan memperoleh kesempatan memanfaatkan sumber daya alam di laut maupun di dasar laut.
Demikian adalah pembahasan batas wilayah laut di Indonesia, semoga informasi di atas membuat kamu semakin paham akan materi ini.
Pelajari Juga
Daftar Pustaka
Hartono.2007. Geografi: Jelajah Bumi dan Alam Semesta. Bandung: CV. Citra Praya.
Sindhu, Yasinto. Sunaryo. 2016. Mandiri Mengasah Kemampuan Diri Geografi untuk SMA/MA kelas X. Jakarta: Penerbit Erlangga