Makin hari, makin banyak aplikasi pendidikan yang dapat kita manfaatkan dalam mempermudah pekerjaan.
Salah satunya adalah aplikasi yang diperlukan guru berupa aplikasi cetak kartu NISN.
NISN sendiri adalah singkatan dari Nomor Induk Siswa Nasional dan merupakan nomor identitas siswa yang berlaku secara nasional.
Nomor induk ini akan dapat diperoleh siswa Sekolah Dasar serta akan terus digunakan hingga ia selesai menempuh pendidikannya.
NISN akan sangat diperlukan sebagai identitas siswa serta merupakan salah satu kelengkapan yang harus dilengkapi saat mengikuti kegiatan pendidikan.
NISN biasanya digunakan sebagai persyaratan mendaftar jenjang pendidikan yang lebih tinggi serta sebagai identitas rapor, buku induk, kartu pelajar, kartu ujian, piagam, surat keterangan siswa, SKHU serta ijazah.
Aplikasi Cetak Kartu NISN Berbasis Dapodik
Agar tidak terjadi kekeliruan, diperlukan perhatian khusus serta hati-hati saat melakukan proses pengecekan, rekap data, serta pencetakan identitas siswa.
Apalagi karena NISN akan digunakan dalam jangka waktu panjang sehingga kekeliruan yang ada akan dapat berakibat fatal.
Masalah terkait kekeliruan ini sendiri seringkali terjadi karena kurangnya digit nomor induk maupun kesalahan dalam penulisan nomor.
Jika NISN telah dipastikan benar, sebaiknya segera cetak kartu NISN menggunakan aplikasi cetak kartu NISN.
Banyak aplikasi yang bisa digunakan, salah satunya adalah yang berbasis Dapodik. Aplikasi ini sendiri dibuat Bu Nurhayati Mualif yang berasal dari Pacitan.
Cara Menggunakan Aplikasi Cetak Kartu NISN Berbasis Dapodik
Cara menggunakan aplikasi cetak kartu NISN yang berbasis Dapodik ini juga cukup mudah. Desainnya juga terbilang menarik serta bagus.
- Kita cukup masukkan data siswa serta foto siswa, maka proses pencetakan masal kartu NISN dapat segera dilakukan.
- Identitas siswa harus dimasukkan secara lengkap, mulai dari nama, jenis kelamin, tempat dan tanggal lahir serta alamat.
- Foto yang digunakan sebaiknya dalam ukuran yang sama sehingga hasilnya akan rapi. Masukkan foto dalam kotak yang tersedia di laman aplikasinya.
- Jika semua kolom dan foto telah terisi, akan tampak sheet NISN berisi tampilan kartu yang siap cetak secara massal.
Tampilan Aplikasi Cetak Kartu NISN Berbasis Dapodik
- Tampilan Awal
- Tampilan sheet siswa, untuk menginputkan data diri.
- Tampilan sheet untuk memasukan foto siswa pada Aplikasi Cetak Kartu NISN Berbasis Dapodik.
- Tampilan hasil cetak karu nisn pada Aplikasi Cetak Kartu NISN Berbasis Dapodik.
Untuk download Aplikasi Cetak Kartu NISN Berbasis Dapodik, kamu bisa search dan download di Google, karena sudah banyak yang menyediakannya.
Aplikasi Cetak Kartu NISN Format Excel Gratis
Pencetakan kartu NISN tidak selamanya harus menggunakan aplikasi cetak kartu NISN. Kita juga bia mencetaknya melalui program Microsoft Excel.
Apabila kita sudah terbiasa menggunakan program Excel, tidak akan ada kesulitan yang ditemui saat mencetaknya.
Hanya saja, tampilan kartu yang dibuat menggunakan program Microsoft Excel akan tampak sederhana serta kurang menarik. Jika kita mengutamakan sisi estetik dari kartu NISN, maka bisa menggunakan aplikasi saja.
Cetak kartu NISN menggunakan Excel memang gratis dan mudah, namun hasil akhirnya yang tampak sederhana mungkin tidak akan terlalu enak dipandang jika dibandingkan kartu NISN hasil cetakan aplikasi.
Untuk download Aplikasi Cetak Kartu Format Excel, kamu bisa search dan download di Google, karena sudah banyak yang menyediakannya.
Aplikasi Cetak Kartu NISN SD SMP SMA
Aplikasi cetak kartu NISN satu ini dibuat Mohammad Iksan. Fitur yang ada di dalamnya cukup banyak apabila dibandingkan aplikasi lain.
Jenjang pendidikan yang ada juga lengkap yaitu meliputi Sekolah Dasar atau SD, Sekolah Menengah Pertama atau SMP serta Sekolah Menengah Atas atau SMA.
Guru dari ketiga jenjang pendidikan tersebut akan sama-sama dapat menggunakan aplikasi ini. Sheet yang terdapat dalam aplikasi di antaranya adalah data sekolah, data PD serta halaman depan dan belakang dari sekolah.
Aplikasi ini juga tersedia gratis serta dapat digunakan dengan mudah. Tampilan akhirnya rapi serta mudah diedit. Kita juga dapat melakukan copy paste data hasil verval peserta didik dengan mudah.
Tampilan Aplikasi Cetak Kartu NISN SD SMP SMA
- Pada aplikasi ini cukup lengkap, karena terdapat petunjuk penggunaan yang bisa kamu baca dulu.
- Tampilan data peserta didik
Itu dia template cetak kartu NISN dari Aplikasi Cetak Kartu NISN SD SMP SMA, caranya cukup mudah dipahami, karena memang tutorial yang disediakan cukup mudah dimengerti.
Untuk download Aplikasi Cetak Kartu NISN SD SMP SMA, kamu bisa search dan download di Google, karena sudah banyak yang menyediakannya.
Gimana? Mudah kan? Sebenarnya masih banyak aplikasi cetak kartu NISN, mulai dari berbayar sampai gratisan.
Nah, 3 contoh tadi bisa dibilang yang gratisan, dan bisa dibilang juga yang paling gampang digunakan. Selamat mencoba.
sangat membatu untuk pemula seperti saya